Banyak orang Indonesia yang percaya akan mitos ini, bahkan sering menggunakan hal ini untuk mengancam seseorang yang berniat tidak baik mengintip seseorang yang sedang mandi. Mata bintitan jelas ada penyebab ilmiahnya dan bukan sesederhana itu karena mengintip orang mandi. Kali ini ada baiknya kita menilik apa sebenarnya bintitan itu, apakah penyakit mata ini bisa menjadi parah? Simak juga penjelasan penyebab aslinya mata bisa bintitan dan keterangan benar tidaknya mengintip orang mandi itu adalah pemicu utama kebanyakan orang yang bintitan.
Bintitan menurut medis adalah benjolan yang akan muncul di kelopak mata kita dipicu oleh adanya infeksi. Penyebab asli bintitan adalah bakteri yang kita sebut staphylococcal dan bakteri ini sama sekali tidak berbahaya karena memang hidupnya normal saja sehingga tidak perlu takut akan kelopak mata atau kulit menjadi semakin parah. Seperti yang Health pernah kutip, bintitan yang semacam jerawat karena infeksi ini disebabkan oleh bakteri yang terjebak di dalam saluran air mata dan kantung air mata kita yang dalam kondisi tidak baik.
Yang belum pernah bintitan dan ingin tahu seperti apa kalau mata terkena infeksi bakteri tersebut, sebenarnya rasa sakit yang disebabkan oleh mata yang tengah bintitan itu sangatlah tidak menyenangkan karena tidak nyaman bagi kita baik ketika memejamkan atau membuka mata. Yang jelas kita sekarang tahu kalau mata bintit bukan karena ngintip tapi karena disebabkan oleh bakteri. Mata pun bisa bengkak kalau bintitnya termasuk besar. Ada juga yang bahkan mengalami sakit kepala berat karena hal ini. Sakit kepala ini tentu dipicu akan penglihatan yang tidak nyaman itu tadi. Sekilas bintitan memang tidak begitu parah, tapi ada juga yang mengatakan bahwa ada potensi bintitan jadi lebih serius atau yang kita sebut sebagai blepharitis.
Banyak kasus orang yang bintitan ada di bagian luar kelopak mata yang biasanya muncul dengan ukuran kecil lalu akan hilang begitu saja dan tidak perlu khawatir karena tidak akan ada bekas yang ditinggalkan. Mitos menyesatkan tentang penyakit mata satu ini sudah saatnya dipecahkan karena memang nyatanya bengkak pada kelopak mata ada penjelasan medisnya. Ada yang bahkan mengalami bintitan yang termasuk dalam kategori internal berlokasi di area bawah kelopak mata dan perlu segera ke dokter kalau ditemukan nanah yang keluar dari sana. Jangan anggap enteng kalau sudah ada nanah. Lebih baik ditangani pihak medis daripada menangani sendiri tapi malah membuatnya semakin parah.
Bintitan bukan karena mengintip dan penyakit ini juga sering disalahartikan dengan penyakit lainnya yang disebut chalazia. Ini merupakan penyakit non-infeksi dengan bentuk bulat dan menyebabkan pembengkakan. Kalau sakit yang satu ini, pemicunya adalah saluran di luar permukaan kelopak mata yang terhambat. Untuk penderita bintitan, sementara waktu mereka tidak diperbolehkan terlalu banyak di luar rumah.
Jika ingin cepat sembuh, pakai air hangat dan kompreskan ke area mata bintitan tersebut sehari beberapa kali. Bersyukurlah apabila bintit ditemukan pecah tapi jangan lupa dibersihkan dengan air hangat secara hati-hati. Gunakan kapas untuk mengusap selama beberapa kali dalam sehari supaya infeksi tidak terjadi lagi dan penyebarannya bisa dicegah. Tidak perlu ke dokter karena mengatasi bintitan ini bisa dicoba di rumah. Namun, hati-hati mata terkena debu sebab bintit yang dalam keadaan terbuka bisa kembali bintit dan untuk hal ini, segera temui dokter supaya mendapat obat antibiotik. Jadi, mitos mengintip orang mandi jadi penyebab mata bintitan sudah terjawab bukan?
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon